BREAKING NEWS

AL - KHOLIQ - Allah Sang Maha Pencipta - bag.1

Mari kita mencoba untuk melihat sekitar kita. Lihatlah langit biru yang terbentang beserta hiasan awan-awan putih yang indah. Mentari yang bercahaya terang dan cerah serta cahayanya yang menghangatkan pagi kita. Tanaman-tanaman yang tumbuh di pekarangan rumah kita, daunnya yang hijau dan selalu menyejukkan siapa saja yang memandangnya. Atau coba kita  melihat langit di malam hari. Rembulan yang bercahaya redup dan menyejukkan mata. Disertai bintang-bintang yang bertaburan yang menambah keindahannya. 

Apakah semua itu ada dengan begitu saja? Apakah tiba-tiba semua itu muncul dengan keinginannya sendiri? Apakah semuanya berjalan teratur dengan sendirinya tanpa ada yang mengaturnya? 

Marilah kita lihat bagian terkecil dari organisme hidup. Kita ambil sel dari tumbuhan dan memasukkannya dalam preparat lalu kita lihat dengan mikroskop. Apa yang akan kita lihat? Kita akan melihat begitu rapinya dinding sel yang bentuknya sangat teratur, di tengahnya ada inti sel, ribosom, mitokondria dan lain sebagainya. Semuanya terlihat begitu rapi dan sangat  teratur. 
Tidakkah kita memikirkan siapakah yang menciptakan itu semua serta mengaturnya dengan begitu detail. 

Dialah Allah yang menciptakan segala sesuatu di alam semesta ini. Tak ada suatu apapun, baik itu yang merupakan organisme hidup ataupun benda mati kecuali Allah yang menciptakannya. 

Meyakini bahwasanya hanya Allah yang berkuasa untuk menciptakan segala sesuatu yang ada di alam semesta ini, termasuk dalam tauhid rububiyah. Apakah tauhid rububiyah itu? Tauhid rububiyah adalah mengesakan Allah dengan meyakini apa yang dilakukan oleh Allah, semisal menciptakan segala sesuatu yang ada di alam semesta ini, menguasainya, dan mengatur semuanya. 

Kita meyakini bahwasanya Allah adalah Sang Khaliq; kita juga harus meyakini bahwasanya tak ada Pencipta kecuali hanya Allah saja. 

Hal ini dijelaskan dalam banyak sekali Ayat dan hadits yang shahih. 
Allah berfirman, 

إِنَّ رَبَّكُمُ اللَّهُ الَّذِي خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ فِي سِتَّةِ أَيَّامٍ ثُمَّ اسْتَوَىٰ عَلَى الْعَرْشِ يُغْشِي اللَّيْلَ النَّهَارَ يَطْلُبُهُ حَثِيثًا وَالشَّمْسَ وَالْقَمَرَ وَالنُّجُومَ مُسَخَّرَاتٍ بِأَمْرِهِ ۗ أَلَا لَهُ الْخَلْقُ وَالْأَمْرُ ۗ تَبَارَكَ اللَّهُ رَبُّ الْعَالَمِينَ

"Sesungguhnya Tuhan kamu ialah Allah yang telah menciptakan langit dan bumi dalam enam masa, lalu Dia bersemayam di atas 'Arsy. Dia menutupkan malam kepada siang yang mengikutinya dengan cepat, dan (diciptakan-Nya pula) matahari, bulan dan bintang-bintang (masing-masing) tunduk kepada perintah-Nya. Ingatlah, menciptakan dan memerintah hanyalah hak Allah. Maha Suci Allah, Tuhan semesta alam." (QS. Al A'rof: 54) 

Ayat ini menjelaskan bahwasanya Allah yang telah menciptakan langit dan bumi, mempergilirkan malam dan siang, menciptakan matahari, bulan, dan bintang-bintang. Dan di akhir ayat, Allah juga menegaskan bahwasanya menciptakan dan memeeintah segala sesuatu yang ada di alam semesta ini adalah hak Allah semata. Tak ada sekutu bagi-Nya. 
Dalam ayat yang lain, Allah berfirman, 

اللَّهُ خَالِقُ كُلِّ شَيْءٍ

“Allah adalah Pencipta segala sesuatu.” (QS. Az-Zumar [39]: 62).

Ayat ini juga menegaskan bahwasanya segala sesuatu yang ada di alam semesta ini adalah ciptaan-Nya. Tak ada sesuatu pun di langit dan di bumi ini kecuali Allah yang menciptakannya. 

lalu untuk apa kita diciptakan ? 

Share this:

Posting Komentar

 
Copyright © 2014 nasehatku.com. Designed by Nasehat Taujih